Cuaca Buruk, Kapal Terakhir ke Simeulue Berangkat Lebih Cepat

Cuaca Buruk, Kapal Terakhir ke Simeulue Berangkat Lebih Cepat
Kepala ASDP Cabang Meulaboh, Desnizal Marbet

PM, MEULABOH – Kapal Motor Penyebrangan Teluk Sinabang, terpaksa diberangkatkan lebih awal. Hal ini disebabkan karena cuaca buruk, sehingga membuat kapal tak bisa bersandar lama di Dermaga.

Semula, KMP Teluk Sinabang tujuan Meulaboh – Semeulu, direncanakan untuk berangkat pada Minggu (10/6) pukul 14.00 Wib. Namun, keberangkatan dipercepat pada Pukul 11.30 Wib.

Kepala ASDP Cabang Meulaboh, Desnizal Marbet mengatakan, pengaruh cuaca yang sedang tidak normal membuat kapal berangkatkan lebih awal, padahal KMP Teluk Sinabang baru saja bersandar di Pelabuhan Penyebrangan Bubon, Aceh Barat.

“Tanpa menunggu lagi begitu para penumpang dari Semeulu turun saat kapal merapat, para penumpang dari Meulaboh tujuan Semeulu segera dinaikan untuk diberangkatkan,” ujarnya saat ditemui Media.

Dikatakannya, menjelang mudik lebaran KMP Teluk Sinabang hari ini merupakan kapal penyebrangan terakhir dari Pelabuhan Bubon Aceh Barat, hingga lebaran usai pelabuhan tersebut tidak beroperasi lagi.

Saat besandar di Dermaga, Lanjut Desnizal, kapal tidak dapat bersandar dengan normal, lantaran ombak menghantam badan kapal hingga membentur dinding pelabuhan, bahkan tali yang mengikat kapal putus.

“Kalau semakin lama kapal bersandar di Dermaga maka berdampak fatal pada badan kapal nanti, makanya kapal gitu sampe penumpang turun langsung naik penumpang lain dan kapal segera diberangkatkan,” jelasnya.

Sebanyak 176 orang penumpang beserta puluhan kendaraan milik penumpang, para calon penumpang yang tidak dapat berangkat menggunakan KMP Teluk Sinabang, maka masih bisa menggunakan kapal lain di Pelabuhan dermaga Kabupaten Aceh Selatan.

“Jadi kita memohon maaf kepada calon penumpang lain yang mungkin kecewa, namun ini tidak kita sengaja, tetapi mereka yang hendak ke Semeulu masih bisa melalui Dermaga di Labuhan Haji, Aceh Selatan dan Aceh Singkil,” tandasnya.

Pihaknya pun tidak dapat meprediksikan KMP Teluk Sinabang tiba tepat waktu, cuaca yang tidak normal sangat berpengaruh terhadap laju kapal.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait