Jakarta—Baby Margaretha, bintang film “Masih Adakah Cinta Kita” itu, mengaku tidak pernah dekat dengan pejabat.
kehidupannya sudah disibukkan dengan segudang aktivitas di dunia entertainment.
Kebetulan, Baby memang tidak pernah berkecimpung di dunia politik. Apalagi sampai bersentuhan dengan orang-orang yang berada di dalamnya.
“Aku sibuk banget syuting dan foto. Kegiatan aku kan jauh dari pria-pria seperti itu,” ucapnya, di Planet Hollywood, Jakarta.
Namun, wanita yang mengawali karirnya sebagai model itu, pernah didekati oleh pejabat. Pejabat tersebut kemudian meminta nomor rekeningnya. Padahal bisa dikatakan saat itu, status keduanya baru saling kenal.
“Yang tawari itu pejabat,” ucapnya. Ia pun tidak menjelaskan apa yang menjadi alasan pejabat tersebut meminta nomor rekeningnya.
Meski demikian, Baby tetap menghargai siapapun yang memberikan sesuatu kepadanya. “Kalau aku profesional aja dalam hal pergaulan,” tandasnya.[tribunnews]
Belum ada komentar