Dinilai Berhasil, Paslon ASLI Layak Pimpin Kembali Pidie Jaya

Dinilai Berhasil, Paslon ASLI Layak Pimpin Kembali Pidie Jaya
Dinilai Berhasil, Paslon ASLI Layak Pimpin Kembali Pidie Jaya

PM, Pidie Jaya – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (DPW- PAN) Aceh, Anwar Ahmad, mengatakan, pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Pidie Jaya, Aiyub Abbas-Said Mulyadi (ASLI), dianggap masih sangat layak dan pantas untuk kembali memimpin kabupaten hasil pemekaran dari Pidie itu.

Pernyataan itu disampaikan mantan Wakil Bupati Aceh Besar itu, dalam pertemuan dengan ratusan kader, pengurus PAN Pidie Jaya dan paslon ASLI di kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD-PAN) Pidie Jaya.

“Partai PAN, telah melakukan musyawarah dengan kader dan simpatisan PAN, baik di tingkat gampong maupun Pusat, untuk mengusung pasangan Aiyub Abbas-Said Mulyadi sebagai calon Bupati Pidie Jaya. Karena, pasangan ini merupakan yang diharapakan masyarakat Pidie Jaya,” kata Anwar.

Pasangan ini, kata dia, dinilai telah sukses dalam memimpin Kabupaten Pidie Jaya. Dimana, di bawah kepemimpinan Aiyub Abbas-Said Mulyadi, pertumbuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Pidie Jaya telah menunjukkan peningkatan yang signifikan.

Kata dia, ada beberapa faktor yang membuat partai besutan Zulkifli Hasan itu memutuskan mendukung pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Pidie Jaya, Aiyub Abbas-Said Mulyadi, periode 2019-2024.

Selain karena pertumbuhan ekonomi masyarakat, juga didasari atas pertimbangan penerapan Syariat Islam di negeri Japakeh itu sendiri, serta juga tidak pernah terjadi perselisihan antara keduanya selama menahkodai daerah setempat.

“Pasangan Abuwa-Waled dalam memimpin Pidie Jaya selama ini sangatlah akur, tidak pernah terjadi konfrontasi antara keduanya dari awal memimpin hingga sekarang. Maka pasangan ini sangatlah pantas untuk kembali memimpin Pidie Jaya,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Pidie Jaya, Fakruzzaman Hasbalah, menghimbau kepada seluruh kader dan simpatisan partai berlogo Matahari itu, dalam melakukan kampanye guna bisa memenangkan pasangan Asli, supaya dilakukan dengan tata cara yang santun.

“Pikada itu, hanya untuk beberapa saat saja, tetapi ikatan persaudaraan dan pertemanan kita sudah terjalin sangat lama, dan akan terus berlangsung seumur hidup kita. Jangan hanya gara-gara Pilkada yang hanya sebentar, terjadi perpecahan diantara kita,” paparnya.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait