Menteri Susi: Perairan Barat Selatan akan Dipasang Coastal Radar

Menteri Susi: Perairan Barat Selatan akan Dipasang Coastal Radar
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.(Foto: Humas Pemerintah Aceh)

PM, Meulaboh – Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia (RI), Susi Pudjiastuti, menyebutkan, pihaknya berencana memasang coastal radar di wilayah perairan pantai barat selatan Aceh.

Pemasangan alat tersebut untuk meminimalisir angka pencurian ikan (Illegal Fishing) di perairan Aceh. Saat ini, coastal radar baru ada di kawasan perairan laut Sabang.

Baca: Ini Tanggapan Menteri Susi Terkait Rencana Pembelian Pesawat

“Pencegahan illegal fhising akan dibantu coastal radar yang ada di Sabang. Namun, keberadaan radar tersebut masih kurang dalam hal mengawasi pergerakan kapal asing yang masuk ke perairan laut Indonesia,” ujar Susi, di kampus Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh usai kegiatan Expo dan Simposium Nasional Perikanan dan Kelautan, Senin (16/10).

Menteri Susi berharap, kedepan pemerintah Jepang dapat menambahkan enam coastal radar lagi. Sehingga, alat tersebut dapat dipasang di kawasan Simeulu dan timur utara Aceh.

“Wilayah perairan pantai barat selatan Aceh termasuk Aceh Barat belum ada terpasang coastal radar. Target pemasangan rencana dilakukan usai persiapan di Sabang, lalu baru dilanjutkan ke daerah Simeulue,” tutupnya.()

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

BMKG
Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG Dwikorita Karnawati (ketiga dari kiri) dan Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Rahmat Triyono (kedua dari kiri) saat menggelar konferensi pers di Kantor BMKG, Jakarta Pusat, Jumat 15 November 2019. BMKG menggelar konferensi pers terkait gempa berkekuatan 7,1 magnitudo dan berpotensi tsunami di Sulawesi Utara dan Maluku Utara. Tempo/Dias Prasongko

BMKG Minta Kepala Daerah Serius Siapkan Mitigasi Perubahan Iklim