Hasil Rapat, Kemendagri Terima Usulan Pergub APBA 2018

Hasil Rapat, Kemendagri Terima Usulan Pergub APBA 2018
Hasil Rapat, Kemendagri Terima Usulan Pergub APBA 2018

PM, Banda Aceh – Usai menggelar rapar internal pada Jumat (9/3), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, akhirnya menerima usulan rancangan Peraturan Gubernur (Pergub) Aceh tentang APBA 2018.

“Tadi siang kami sudah melakukan pertemuan dengan beberapa komponen di lingkup Kemendagri untuk membahas penyampaian rancangan pergub tersebut,” kata Dirjen Bina Keuangan Daerah Syarifuddin saat dikonfirmasi wartawan, Jumat malam.

Kata Syarifuddin, dalam rapat internal tersebut disepakati bahwa Kemendagri menerima rancangan Pergub yang diajukan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf beberapa waktu lalu.

“Disepakati bahwa atas pertimbangan untuk memberikan kepastian pelayanan kepada masyarakat Aceh,” ujar Syarifuddin.

Kata dia, proses tersebut tetap berpedoman pada peraturan perundang-undangan. “Kemudian, rancangan pergub tersebut akan diproses lebih lanjut sesuai peraturan perundang-undangan,” pungkasnya.

Belum ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Pengurus JKMA Simeulue Lecehkan Wartawan
Abdullah Dagang saat membagikan Surat Pernyataan Sikap Honorer. [Pikiran Merdeka | Saptian Antonio]

Pengurus JKMA Simeulue Lecehkan Wartawan