Surya Dharma Ali

Jakarta – Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali (SDA) mengatakan keputusan partainya mendukung Prabowo Subianto sebagai Capres didasarkan karena PPP tak mau kehilangan momentum.

“Saya khawatir partai-partai Islam tidak bisa mengambil kata sepakat ketika menentukan capres dan cawapres dari partai Islam,” kata SDA usai jumpa pers deklarasi dukungan PPP untuk Prabowo Subianto di markas DPP PPP Jl. Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat (18/4/2014).

Menurutnya, keputusan untuk mendukung Prabowo sebagai Capres sudah melewati proses dan pertimbangan yang panjang. Sehingga deklarasi dukungan itu sudah bulat.

“Jangan hadapkan PPP dengan partai lain. Jangan hadapkan PPP dengan proses yang sudah berlangsung di kalangan partai-partai Islam. Karena politik itu memiliki keyakinan masing,” imbuhnya.

Untuk itum SDA meminta kepada parpol Islam untuk segera menentukan sikapnya seperti PPP, namun dia tak memaksakan parpol Islam lainnya ikut mendukung Prabowo.

“Mengajakkan yang paling berwenang Prabowo, PPP juga mau mengajak. Tapi hasilnya tetap di Prabowo,” tandasnya.

[jat]

Komentar