Rifqi dan Irna Maulisa (tengah) perwakilan Duta Wisata Aceh Besar, Senin (16/10) malam, dinobatkan sebagai jawara Duta Wisata Aceh 2017.(pikiranmerdeka.co/Oviyandi Emnur)

PM, Banda Aceh – Rifqi dan Irna Maulisa perwakilan Duta Wisata Aceh Besar, Senin (16/10) malam, dinobatkan sebagai jawara Duta Wisata Aceh 2017, pada malam penobatan Pemilihan Duta Wisata Aceh (PDWA) 2017 di Amel Convention Hall, Banda Aceh.

Kedua Agam dan Inong ini nantinya akan mewakili Aceh di Pemilihan Duta Wisata tingkat Nasional di NTT bulan November 2017 mendatang.

Kegiatan PDWA 2017 yang berlangsung sejak 13-17 Oktober digelar oleh Pemerintah Aceh melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh diikuti oleh 46 peserta dari 23 Kabupaten/Kota di Aceh.

Sementara itu, Wakil I Duta Wisata Aceh 2017 berhasil diraih oleh Agam Kota Langsa Sandi Putra Kelana dan Inong Aceh Utara Keny Suwanda, disusul oleh Agam Aceh Selatan Hanif Muchdatul Ayunda dan Inong Aceh Timur Lia Arjuni sebagai Wakil II Duta Wisata Aceh 2017.

Posisi juara harapan I disabet oleh Agam Aceh Tengah Abdullah Syahira Antoni dan Inong Aceh Selatan Fitri Anizar, lalu diikuti oleh harapan II Agam Aceh Barat Daya Muhajiburrahman dan Inong Banda Aceh Maghrifah Mukammil serta harapan III Agam Aceh Timur Vebri Aldiansyah dan Inong Kota Langsa Devi Ersa Putri.

Selain itu juga ada juara favorit Agam Subulussalam Zafian Novan dan Inong Subulussalam Dian Novita Sari. Ada juga pemenang untuk kategori presentasi terbaik yang direbut oleh Agam Aceh Singkil Haris Kurniawan dan Inong Aceh Singkil Melvira Harviamiz serta juara media sosial Agam Nagan Raya Izwar dan Inong Bireuen Yustia Septiana.

Agam Aceh Tengah Abdullah Syahira Antoni dan Inong Bireuen Yustia Septiana juga menyabet juara kategori persahabatan serta juara duta wisata Aceh anti narkoba oleh Agam Bireuen Said Muhammad dan Inong Aceh Singkil Melvira Harviamiz.()

Komentar