Pelantikan Nova Iriansyah.
Foto/Humas

PM, Banda Aceh – Gubernur Aceh Definitif, Nova Iriansyah, resmi dilantik Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Kamis (5/11/2020). Pelantikan berlangsung di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA).

Pelantikan Gubernur Aceh Definitif Nova Iriansyah tersebut berlangsung secara luring, dihadiri oleh rombongan Mendagri, Wali Nanggroe, DPR RI, dan seluruh jajaran Pemerintah Aceh. Prosesi juga disaksikan secara daring melalui Aplikasi Zoom oleh seluruh bupati/walikota se-Provinsi Aceh.

Sekitar 100 tamu undangan memenuhi gedung utama DPRA serta di luar gedung. Sementara sebagian tamu di luar gedung melihat proses pelantikan melalui layar televisi.

Dalam sambutannya, Nova Iriansyah berjanji akan mengupayakan pembangunan Aceh jadi lebih baik.

“Saya akan berupaya keras, Insya Allah mengemban amanah untuk membangun Aceh menjadi lebih baik, realistis, sejahtera, lebih adil, lebih bermartabat dengan cahaya Islam yang memberi rahmat bagi semuanya,” ujarnya.

Selain itu, Nova berjanji akan melanjutkan program Aceh Hebat yang akan direalisasikan dengan inovasi-inovasi baru yang lebih kreatif.

“Bersamaan dengan itu, kita juga dituntut melakukan inovasi-inovasi baru yang lebih kreatif, bermanfaat dan substantif, menghasilkan lompatan-lompatan untuk tercapainya visi-misi Aceh Hebat dengan 15 program unggulan,” katanya.

Untuk mencapai tujuan visi-misi Aceh Hebat, ia menekankan perlunya dukungan dari berbagai elemen masyarakat.

“Mencapai tujuan seperti yang tercantum dalam visi misi Aceh Hebat akan dapat terwujudkan apabila dapat didukung oleh seluruh elemen masyarakat Aceh,” tandasnya.

Nova dilantik menjadi gubernur menggantikan pasangannya, Irwandi Yusuf yang terjerat kasus korupsi dana otonomi khusus Aceh (DOKA) tahun anggaran 2018. Pada 15 Oktober lalu, Presiden Joko Widodo resmi memecat Irwandi, setelah rangkaian upaya banding hingga kasasinya ditolak majelis hakim. []


Reporter: Cut Salma

Komentar