PM, Sabang – Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) Sayid Fadhil, melakukan pertemuan dengan sejumlah geuchik (kepala desa-red) se kota Sabang, Selasa (10/4), di kantor Pusat BPKS. Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Sekda Kota Sabang Zakaria.

Pertemuan tersebut, dilakukan untuk meningkatkan optimisme masyarakat terhadap pembangunan Sabang sebagai daerah Kawasan Pelabuhan Bebas.

“Pertemuan ini untuk melakukan koordinasi dan konsulidasi dengan unsur masyarakat,” ujar Kepala BPKS Sayid Fadhil.

Kata dia, BPKS memilikii tugas dan tanggung jawab secara moril terhadap masyarakat Sabang, sehingga sangat dibutuhkan dukungan masyarakat untuk terus melanjutkan program pembangunan Sabang yang lebih baik.

“Kita butuh dukungan masyarakat untuk membantu BPKS membangun sektor-sektor prioritas di Sabang,” tegas Sayid Fadhil didampingi seluruh unsur Management BPKS.

Hal senada juga disampaikan Sekda Kota Sabang Zakaria. Bahkan, ia menyebutkan saat ini Walikota Sabang sangat mendukung program kerja BPKS khususnya terkait Pelabuhan Bebas Sabang, karena mamfaatnya juga akan dirasakan oleh masyarakat.

“Kita dari Pemerintah Kota Sabang melalui Walikota Sabang mendukung penuh program kerja BPKS, dan berharap juga masyarakat Sabang bersama BPKS dapat bersinergi membangun Sabang ke arah yang lebih baik,” tukas Zakaria.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama Ketua Forum Persatuan Keuchik Kota Sabang Adnan Hasyim yang juga menjabat sebagai Kechik Cot Ba’u mengutarakan Apresiasi nya kepada Kepala BPKS yang dalam waktu singkat mampu merangkul seluruh element yang ada di Kota Sabang dari berbagai sektor dan lintas sektoral.

Adnan Hasyim berharap, BPKS lebih pro aktif dan memprioritaskan program kerja yang dapat langsung menyentuh kepentingan masyarakat, seperti pemberlakuan sistim barang jinjingan dan ekspor impor barang dari daerah non pabean ke daerah pabean. ()

Komentar